Pengadilan Agama Sorong Kelas II

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SORONG KELAS II 

Tim Binwas PTA Papua Barat Apresiasi Kinerja Aparatur PA Sorong

Kota Sorong – Ketua Pengadilan Tinggi Agama Papua Barat Dr. H. Ahmad Fathoni, S.H., M. Hum. bersama Tim melakukan Pembinaan dan Pengawasan (Binwas) di Pengadilan Agama Sorong pada 27-28 Juli 2023. Binwas tersebut berfungsi mengukur hasil kinerja aparatur Pengadilan Agama Sorong serta mengevaluasi capaian program kerja pada satuan kerja tersebut. Mulai dari pelaksanaan tugas teknis yustisial kepaniteraan maupun bidang kesekretariatan.

Dalam sesi ekspos hasil Binwas di Pengadilan Agama Sorong, Tim Binwas menemukan sejumlah aspek kinerja aparatur yang patut diapresiasi. Baik Ketua PTA, Panitera dan Plt. Sekretaris PTA Papua Barat kompat memberikan komentar langsung terkait apresiasi terhadap kinerja aparatur PA Sorong.“Kami melihat dengan sangat positif bagaimana aparatur Pengadilan Agama Sorong telah menunjukkan dedikasi dan komitmen yang tinggi dalam melaksanakan tugas teknis yustisial. Meski Personil PA Sorong terbatas, namun berhasil menyelesaikan tugas dan tanggung jawab. Bukan hanya selesai tetapi saya cek satu-persatu kesesuaian berkas perkaranya semua valid. Ini menunjukkan bahwa aparatur di sini benar-benar berusaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” ungkap Panitera PTA Papua Barat Drs. Fakhrurazi, M.H.Selain itu, selaku Ketua Pengadilan Tinggi Agama Papua Barat, juga memberikan pandangannya tentang kinerja aparatur PA Sorong:

“Saya merasa bangga dengan semangat kerja yang ditunjukkan oleh aparatur di Pengadilan Agama Sorong. Kawan-kawan di sini telah berupaya keras untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, dan hal ini tercermin dari capaian positif yang telah mereka raih dalam pelaksanaan program kerja,” imbuhnya.

Apresiasi juga datang dari anggota Tim Binwas Bagian Kesekretariatan yang disampaikan oleh Raswin, S.H.I. yang juga Plt. Sekretaris PTA Papua Barat.

“Kami melihat bahwa bidang kesekretariatan di Pengadilan Agama Sorong juga berjalan dengan baik. Disiplin dan ketepatan dalam pengarsipan serta pengelolaan administrasi menjadi nilai tambah yang signifikan bagi efisiensi kerja di sini. Dibandingkan dengan beberapa waktu lalu saat kami mengadakan pembinaan, banyak terjadi perubahan dan perbaikan,” terangnya.

Pujian dan apresiasi yang diberikan oleh Tim Binwas tersebut menjadi semangat tambahan bagi aparatur Pengadilan Agama Sorong untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Selanjutnya, Ketua PA Sorong Sapuan, S.H.I., M.H. yang memimpin jalannya ekspos berharap hasil Binwas ini akan menjadi pijakan untuk perbaikan dan pengembangan lebih lanjut dalam menjalankan tugas-tugas yang dibebankan kepada PA Sorong. Termasuk beberapa usulan-usulan Tim Binwas yang membangun untuk segera direalisasikan. (Spn)

Satu pemikiran pada “Tim Binwas PTA Papua Barat Apresiasi Kinerja Aparatur PA Sorong”

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

weather app mood fun play

Sign up to stay  informed lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua.